Kini ia telah mencatat 58 pertandingan dengan mencetak 12 gol 19 asssist.
Jika benar niat Alexis Messidoro ingin dinaturalisasi, maka kemungkinannya sangat kecil.
Pertama, Messidoro tidak memiliki darah keturunan Indonesia sama sekali.
PSSI memang tengah mencari pemain naturalisasi untuk bisa membela timnas Indonesia, namun hanya yang memiliki darah Indonesia.
Kedua, Messidoro belum mencapai 5 tahun berkarier di Indonesia, syarat untuk mengajukan naturalisasi bagi orang asing adalah sudah menetap minimal 5 tahun di Indonesia.
Alexis Messidoro tampil cukup solid saat mengantarkan Persis Solo menang 2-1 atas Persik Kediri, Sabtu sore WIB.
Dengan kemenangan ini, Persis melejit ke peringkat ke-11 klasemen sementara dengan 32 poin.
Laskar Sambernyawa belum terkalahkan sejak dilatih oleh Milomir Seslija pada 2024 ini.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Instagram, BolaSport.com |
Komentar