"Apalagi pertandingan berstandar internasional dalam agenda FIFA Matchday memang menuntut standar tinggi soal kualitas lapangan," sambung
Kusnaeni.
Bagi Kusnaeni, tidak masalah apabila SUGBK dijadikan pelaksanaan acara di luar pertandingan sepak bola.
Asalkan, kualitas SUGBK bisa tetap terjaga saat suatu pertandingan digulirkan.
"Penggunaan stadion untuk kegiatan politik, budaya, atau keagamaan sah-sah saja," ujar pria yang akrab disapa Bung Kus itu.
"Yang penting pengelola GBK bisa menghitung dengan cermat jarak antara kegiatan tersebut dengan masa pemulihan."
"Dan perawatan menuju pertandingan selanjutnya," tutur Bung Kus.
Bung Kus berharap pengelola SUGBK dapat maksimal dalam menatap persiapan menggelar laga timnas Indonesia vs Vietnam nanti.
"Jika melihat kondisi terakhir saat ini, memang agak mengkhawatirkan," kata Bung Kus.
"Tapi pengelola GBK sebetulnya masih punya waktu untuk mengoptimalkan pemulihan kondisi rumput agar layak pakai."
"Apalagi saat ini masih periode musim hujan yang relatif lebih kondusif untuk perawatan rumput," sambung Bung Kus
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar