Tak ingin diam diri, Ahsan/Hendra tersengat melancarkan serangan dengan membuat kedudukan imbang beberapa kali hingga memasuki masa krusial.
Pengembalian Hendra Setiawan yang kurang akurat membuat Corvee/Labar merebut gim kedua dengan skor 21-17.
Memasuki gim ketiga, Ahsan/Hendra Sejatinya mengawali laga dengan cukup solid.
Akan tetapi, momentum berubah usai Mohammad Ahsan meminta perawatan dan pertandingan sempat dihentikan sementara waktu.
Pasangan Prancis itu pun mendapatkan angin segar di mana mereka langusn tancap gas untuk meninggalkan Ahsan/Hendra.
Dengan kondisi yang kurang menguntungkan, Ahsan/Hendra harus takluk pada interval ketiga dengan skor 8-11.
Selepas jeda, greget bertarung Ahsan/Hendra masih menyala dengan keberhasilan mereka mengejar ketertinggalan dari Corvee/Labar.
Ahsan/Hendra pada akhirnya harus menyerah di tangan Corvee/Labar dengan skor 19-21.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Bwftournamentsoftware.com |
Komentar