Tendangan Alex Martins masih melambung tipis dari gawang Persikabo pada menit ke-64.
Yandi Sofyan membalas lewat tendangan kerasnya yang masih bisa ditepis kiper Dewa United (66').
Peluang dari Andy Setyo melalui sundulan hanya mengenai tiang gawang (78').
Serangan lanjutan lewat tendangan keras Frengky Missa masih bisa ditepis kiper Sonny Stevens.
Dewa United sukses mengunci kemenangan dengan skor akhir 2-1.
FT Dewa United vs Persikabo 1973 2-1 (Syahrul Lasinari 19' GBD, Jose Elmer Porteira 21'; Dimas Drajad 28')
Susunan pemain:
Dewa United: 92-Sonny Stevens; 23-Ady Setiawan, 37-Alta Ballah, 14-Brian Fatari, 2-Moch Zaenuri (Agung Mannan 33'); 10-Egy Maulana, 19-Ricki Kambuaya, 6-Theo Numberi (Dimitri Kolovos 73'); 7-Feby Eka (Asep Berlian 58), 9-Jose Elmer Porteira (Majed Osman 73'), 99-Septian Bagaskara (Alex Martins 46').
Pelatih: Jan Olde Riekerink.
Persikabo 1973: 33-Husna Al Malik; 13-Didik Wahyu, 44-Eduardo de Sousa (Andy Setyo 24'), 18-Muhammad Kemaluddin (Lucky Octavianto 45'), 4-Syahrul Lasinari; 17-Caique Medeiros (Muhammad Syamsul 79'), 58-Frenky Missa, 93-Joao Pedro (Roni Sugeng 62'), 10-Keven Seteven, 11-Myat Kaung Khant (Yandi Sofyan 45'); 97-Dimas Drajad.
Pelatih: Aji Santoso.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Komentar