Lebih lanjut, Ahsan mengakui banyak kecolongan sehingga membuatnya tak mampu membalikkan kedudukan hingga laga berakhir.
"Kami banyak kecolongan dari permainan datar padahal sudah sempat beberapa kali mendekati bahkan menyamakan poin," kata Ahsan.
Hal yang sama juga diungkapkan oleh sang partner, Hendra Setiawan di mana dia kewalahan dengan tempo tinggi yang ditunjukkan.
Baca Juga: Hasil All England Open 2024 - Pembalasan Skor Afrika Buat Fajar/Rian Pupus Mimpi Buruknya
"Tadi memang kami kalah dalam permainan," kata Hendra menjelaskan.
"Banyak tercegat mereka yang bermain cepat ke depan dengan tempo yang tinggi juga, kami kesulitan dengan pola tersebut," imbuhnya.
Dalam kesempatan yang sama, Hendra juga masih kagum dengan atmosfer penonton dalam turnamen All England Open 2024 ini.
"Di All England ini penontonnya membuat berbeda dari turnamen-turnamen di Eropa lainnya," ucap Hendra menjelaskan.
"Sejak pertama main di sini dulu, saya melihat penontonnya ramai terus dari hari pertama," tuturnya menambahkan.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | PBSI.id |
Komentar