Usai pertandingan, opposite berkebangsaan Amerika Serikat tersebut tak bisa menyembunyikan rasa senangnya karena kemenangan ini.
Ya, Yaasmeen sudah cukup lama berjibaku dengan rentetan kekalahan hingga kompetisi memasuki putaran keenam atau putaran terakhir.
"Saya senang bisa menang untuk pertama kalinya atas Red Sparks dan menorehkan kemenangan beruntun pertama," ucap Yaasmeen.
"Ada pasang surut dalam pertandingan, tapi saya bangga bisa mengatasinya dan meraih kemenangan," imbuhnya, dilansir dari Naver.
Pemain yang sempat menjadi saingan Megawati dalam tabel top skor tersebut tidak ingin puas menghadapi pertandingan terakhir musim ini.
Dia ingin meraih kemenangan lagi saat menghadapi favorit juara lainnya Suwon Hyundai E&C Hillstate pada 16 Maret mendatang.
"Saya ingin menyelesaikan musim ini dengan kondisi yang bagus," ucap Yaasmeen menjelaskan.
"Masih ada satu pertandingan terakhir, tapi saya senang saya bisa mencapainya dan berupaya melalui kemampuan terbaik," imbuhnya.
Tekad Yaasmeen untuk mewujudkan ambisinya semakin menyala mengingat E&C Hillstate sendiri merupakan tim yang pernah dia bela selama dua musim.
"Saya senang bersua dengan E&C Hillstate sekali lagi pada akhir musim, saya suka dan mendukung mereka," kata Yaasmeen.
"Tapi saya akan bekerja keras dan melakukan yang terbaik sebisa saya, saya akan melihat permainan dan apa yang terjadi pada hari itu," imbuhnya.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Naver.com |
Komentar