Semua pencapaian musim ini, adalah buah dari masa peminjaman berharga di Bristol Rovers musim lalu.
"Laga pertama saya (di Bristol), kami kalah 1-5 dari Morecambe, tapi saya bermain baik," kata Quansah dilansir BolaSport.com dari The Athletic.
"Saya belajar banyak dalam 90 menit daripada beberapa tahun terakhir."
Baca Juga: Jay Idzes Main Penuh dan Bawa Menang Venezia FC, Selanjutnya Gabung Timnas Indonesia Lebih Cepat
"Special, it's unbelievable!" ????
Virgil Van Dijk and Jarell Quansah are buzzing to get to Wembley ????️ pic.twitter.com/0G1h75k7jN
— Sky Sports Football (@SkyFootball) January 24, 2024
"Ada banyak waktu ketika saya berpikir saya tidak akan melewatinya."
"Di akademi, saya nyaman, tidak pernah ditantang secara fisik, tersenyum dan bermain baik setiap pertandingan."
"Kemudian saya dilempar ke bawah (turun kasta ke Bristol)."
"Itu adalah alarm bangun tetapi juga hal bagus buat saya," tambahnya.
Langkah serupa tengah dialami Elkan Baggott musim ini.
Bek timnas Indonesia itu dipinjamkan dari Ipswich Town untuk mencari menit bermain lebih banyak di Bristol Rovers.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | The Athletic |
Komentar