Adapun Piala Asia U-23 2024 akan digelar di Qatar pada 15 April sampai 3 Mei mendatang.
Timnas U-23 Indonesia tergabung ke dalam Grup A bersama tuan rumah Qatar, Yordania, dan Australia.
PSSI dan Shin Tae-yong bertekad untuk membawa timnas U-23 Indonesia lolos ke babak delapan besar Piala Asia U-23 2024.
Baca Juga: Kata Thomas Doll Usai Persija Bisa Kalahkan Persik dengan 10 Pemain
Piala Asia U-23 2024 menjadi turnamen penting bagi Shin Tae-yong karena jika tidak menembus target, maka nasibnya sebagai pelatih tim Merah Putih semakin tak jelas.
Shin Tae-yong sebelumnya sukses menembus target dengan membawa timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.
Kini, tugas Shin Tae-yong tinggal satu yakni membawa timnas U-23 Indonesia lolos ke babak perempat final dari 16 peserta yang bertanding.
"Jadi apakah klub-klub itu mau melepas, ya kami sedang melobinya."
"Kalau mereka tidak bisa bermain juga artinya apa, ya skuad timnas U-23 Indonesia tipis lagi," tutup Erick Thohir.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar