Di Liga Inggris, Liverpool bersaing ketat dengan Arsenal dan Man City di tiga besar klasemen demi menyudahi dominasi sang juara bertahan.
Sisanya, Mo Salah dkk juga menatap babak perempat final Liga Europa dengan menghadapi Atalanta, April mendatang.
Torehan kuadrupel akan menjadi penutup sempurna bagi masa bakti gemerlap Klopp sebelum menggelar seremoni perpisahan akhir musim ini.
Meskipun demikian, Ten Hag tidak ciut nyalinya menghadapi perbedaan kondisi kedua tim.
Pelatih asal Belanda memandang partai ini bukan sebagai ancaman kariernya, melainkan momen titik balik untuk menghadirkan konsistensi.
Kalau menang atas musuh sekuat Liverpool, mentalitas awak Setan Merah diharapkan melonjak drastis guna mengarungi sisa musim dengan hasil terbaik demi meraih target tersisa.
"Kami memiliki kesempatan bagus lainnya untuk mendapatkan momentum. Pemain harus percaya bisa melakukannya," kata Ten Hag, dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
"Dalam pertandingan besar seperti ini, kami selalu mencapai performa yang bagus."
"Kami selalu dalam bentuk terbaik dan saya yakin kami akan melakukannya juga Minggu ini," ujarnya.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar