Setelah gol bunuh diri tersebut, gawang Chelsea kembali kebobolan pada menit ke-62.
Baca Juga: Man United Tertipu, Mason Mount Tak Pernah Pindah karena Alasan Sepak Bola
Kali ini, Stephy Mavididi berhasil menggetarkan jala gawang tuan rumah lewat gol indahnya.
Tendangan placing kaki kanan Mavididi yang mengarah ke sisi kiri gawang Chelsea tidak mampu digapai oleh Robert Sanchez.
Usai mencetak gol penyeimbang, petaka justru datang kepada Leicester City pada menit ke-73.
Bek kiri The Foxes, Callum Doyle, mendapatkan kartu merah langsung setelah melanggar Nicolas Jackson.
Sebenarnya, Doyle sempat hanya mendapatkan kartu kuning dari wasit Andy Madley.
Namun, setelah dicek ulang lewat video assistant referee, kartu kuning tersebut diganti menjadi kartu merah.
Doyle dinilai menggagalkan peluang yang berpeluang besar menjadi gol dengan melakukan pelanggaran.
Keunggulan jumlah pemain tersebut rupanya berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh tuan rumah.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | The FA |
Komentar