Tijjani Noslin menjadi sosok yang berhasil menggetarkan jala gawang AC Milan pada babak kedua.
Bukannya menyamakan kedudukan, gawang Hellas Verona malah kebobolan lagi pada menit ke-79.
Samuel Chukwueze menutup pesta kemenangan 3-1 AC Milan atas Hellas Verona.
Dengan kemenangan ini, AC Milan meninggalkan Juventus yang pada laga sebelumnya hanya bermain imbang tanpa gol melawan Genoa.
I Rossoneri kini berada di posisi kedua dengan raihan 62 poin dari 29 pertandingan.
Baca Juga: Cukup 5 Laga Lagi, Yann Sommer Bisa Buat Rekor Nirbobol Gianluigi Buffon Jadi Usang
Pertandingan selanjutnya adalah pertemuan antara AS Roma dan Sassuolo di Stadion Olimpico.
AS Roma mendominasi jalannya laga tetapi tidak kunjung mampu mencetak gol di babak pertama.
Anak-anak asuh Daniele De Rossi baru berhasil mencetak gol pertamanya pada menit ke-50 berkat aksi sang kapten, Lorenzo Pellegrini.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Lega Serie A |
Komentar