Namun polemik sempat terjadi antara klub dan timnas lantaran Liga 1 juga tetap berjalan.
Pada akhirnya Adi Satryo juga mengalami diare sehingga tak dilepas oleh PSIS Semarang.
Shin Tae-yong memanggil Nuri Agus untuk menggantikan Adi Satryo.
"Saya meminta maaf karena tak datang pada saat pemanggilan," kata Adi Satryo.

Penjaga gawang timnas U-19 Indonesia, Muhammad Adi Satryo saat tampil dalam laga uji coba menghadapi Hajduk Split U-19, di Kroasia.
"Saya kasih tahu kendalanya, Coach Shin juga sudah maafkan."
"Saya bilang ke dia tidak akan mengulanginya lagi," tambahnya.
Selain memaafkan Adi, Shin Tae-yong juga diakui sangat mengerti polemik antara klub dengan timnas.
"Saya serba salah (pada saat itu). Di satu sisi saya maju kena, mundur kena," ujarnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |