Pada musim pertamanya, La Pulga mempersembahkan satu trofi kepada Inter Miami, yakni Leagues Cup 2023.
Gelar juara tersebut menjadi trofi pertama Inter Miami sepanjang sejarah klub.
Pada musim ini, Inter Miami pun semakin kuat karena berhasil bercokol di puncak klasemen sementara MLS 2024 Wilayah Timur dengan raihan 10 poin dari lima pertandingan.
Meski berhasil memuncaki klasemen, Inter Miami ternyata dinilai belum cukup kuat jika bermain di Eropa.
Hal itu disampaikan oleh legenda sepak bola Amerika Serikat, Alexi Lalas.
Baca Juga: Lionel Messi Absen Bela Timnas Argentina, Waktunya Wonderkid Man United Unjuk Gigi
Dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.com, Lalas menanggapi pertanyaan salah satu pengikutnya di Twitter (X).
Ia ditanya soal di posisi mana tim terbaik MLS saat ini finis di klasemen akhir Liga Inggris.
Lalas pun menyampaikan bahwa mereka hanya akan finis sebagai tim papan tengah di Liga Inggris.
"Papan tengah," jawab Lalas dengan singkat soal pertanyaan pengikutnya.
Inter Miami sendiri memang saat ini disebut-sebut sebagai tim terbaik di MLS setelah kedatangan Lionel Messi.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar