BOLASPORT.COM - Gelandang Real Madrid, Aurelien Tchouameni, menilai duel melawan Man City di Liga Champions tak ubahnya sebagai ajang balas dendam meski dinilai sebagai laga final kepagian.
Real Madrid diundi bertemu Manchester City pada perempat final Liga Champions 2023-2024.
Pertemuan Real Madrid dan Man City kemudian dianggap sebagai 'final kepagian' oleh banyak pihak.
Pasalnya, terlalu dini bagi dua tim favorit bertemu di babak delapan besar.
Terlebih lagi, kedua tim tersebut punya prestasi luar biasa di Liga Champions.
El Real adalah rajanya turnamen ini karena punya koleksi trofi paling banyak dengan 14 gelar.
Sementara Man City, meski baru punya satu gelar Liga Champions, mereka berstatus sebagai juara bertahan edisi kali ini.
Baca Juga: Begini Nasib Lionel Messi Setelah Menyingkir dari Timnas Argentina
Terkait hasil drawing tersebut, Aurelien Tchouameni menegaskan bahwa Real Madrid tak gentar mengadapi The Citizens.
Tchouameni juga ingin menjadikan laga ini sebagai ajang balas dendam Real Madrid kepada Man City.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | madrid universal |
Komentar