Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Peduli Final Kepagian di Liga Champions, Real Madrid Hanya Ingin Balas Dendam ke Man City

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 21 Maret 2024 | 23:00 WIB
Pemain beralias Messi dari Turki, Arda Guler (24), disambut rekan-rekannya usai cetak gol pertamanya bagi Real Madrid dalam kemenangan atas Celta Vigo di Liga Spanyol (10/3/2024).
OSCAR DEL POZO/AFP
Pemain beralias Messi dari Turki, Arda Guler (24), disambut rekan-rekannya usai cetak gol pertamanya bagi Real Madrid dalam kemenangan atas Celta Vigo di Liga Spanyol (10/3/2024).

BOLASPORT.COM - Gelandang Real Madrid, Aurelien Tchouameni, menilai duel melawan Man City di Liga Champions tak ubahnya sebagai ajang balas dendam meski dinilai sebagai laga final kepagian.

Real Madrid diundi bertemu Manchester City pada perempat final Liga Champions 2023-2024.

Pertemuan Real Madrid dan Man City kemudian dianggap sebagai 'final kepagian' oleh banyak pihak.

Pasalnya, terlalu dini bagi dua tim favorit bertemu di babak delapan besar.

Terlebih lagi, kedua tim tersebut punya prestasi luar biasa di Liga Champions.

El Real adalah rajanya turnamen ini karena punya koleksi trofi paling banyak dengan 14 gelar.

Sementara Man City, meski baru punya satu gelar Liga Champions, mereka berstatus sebagai juara bertahan edisi kali ini.

Baca Juga: Begini Nasib Lionel Messi Setelah Menyingkir dari Timnas Argentina

Terkait hasil drawing tersebut, Aurelien Tchouameni menegaskan bahwa Real Madrid tak gentar mengadapi The Citizens.

Tchouameni juga ingin menjadikan laga ini sebagai ajang balas dendam Real Madrid kepada Man City.

Musim lalu, langkah Real Madrid terhenti di babak semifinal Liga Champions setelah kalah agregat 1-5 dari anak asuh Pep Guardiola.

Sempat bermain imbang 1-1 pada leg pertama, Real Madrid kemudian dihancurkan Man City 0-4 pada pertemuan kedua.

"Kami adalah Real Madrid, kami tidak boleh takut," ucap Tchouameni seperti dikutip BolaSport.com dari Madrid Universal.

"Mereka menyingkirkan kami tahun lalu dan kami akan membalas dendam."

"Kami ingin menunjukkan siapa Real Madrid."

Para pemain Manchester City merayakan gol yang dicetak Erling Haaland ke gawang Sheffield United dalam matchweek 3 Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Bramall Lane pada Minggu (27/8/2023) waktu setempat.
PREMIERLEAGUE.COM
Para pemain Manchester City merayakan gol yang dicetak Erling Haaland ke gawang Sheffield United dalam matchweek 3 Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Bramall Lane pada Minggu (27/8/2023) waktu setempat.

Baca Juga: Tak Ada Harapan, Barcelona Sudah Dibilang Miskin oleh 1 Pemain Incaran

"Untuk menjadi yang terbaik, Anda harus mengalahkan yang terbaik."

"Kami akan menjalani pertandingan demi pertandingan untuk mengangkat trofi di bulan Juni."

"Kami optimistis bisa melakukannya," tutur gelandang timnas Prancis itu menambahkan.

Pada leg pertama, Real Madrid akan lebih dulu bertindak sebagai tuan rumah.

Mereka akan menjamu Man City di Santiago Bernabeu, Selasa (9/4/2024) waktu setempat atau Rabu pukul 02.00 WIB.

Setelah itu, Real Madrid gantian bertandang ke di Etihad Stadium pada pertemuan kedua.

Duel tersebut digelar pada Rabu (15/4/2024) waktu setempat atau Kamis pukul 03.00 WIB.

Menarik untuk dinanti, apakah Real Madrid atau Man City yang akan lolos ke babak selanjutnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Kata Sandy Walsh setelah Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik Drastis Tinggalkan Malaysia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136