Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

KFA Bakal Wawancarai 4 Pelatih Lokal dan 7 Asing untuk Latih Korea Selatan, Shin Tae-yong Masuk?

By Metta Rahma Melati - Kamis, 4 April 2024 | 12:00 WIB
Son Heung-min memimpin timnas Korea Selatan mencundangi Thailand pada duel Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Rajamangala, Bangkok (26/3/2024).
LILLIAN SUWANRUMPHA/AFP
Son Heung-min memimpin timnas Korea Selatan mencundangi Thailand pada duel Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Rajamangala, Bangkok (26/3/2024).

BOLASPORT.COM - Federasi Sepak Bola Korea Selatan (KFA) tengah melakukan pencarian pelatih kepala untuk melatih Son Heung-min dkk.

Posisi pelatih kepala timnas Korea Selatan memang tengah kosong sejak Jurgen Klinsmann didepak dari kursi kepelatihan.

Untuk mengisi kekosongan itu, KFA akan mewawancarai 11 kandidat, tujuh pelatih asing dan empat pelatih Korea Selatan.

Mereka berencana menunjuk pelatih baru sekitar bulan Mei.

Hal itu diungkapkan oleh Ketua Komite Tim Nasional KFA, Chung Hae-sung.

"Kami akan melakukan wawancara mendalam dengan 11 kandidat ini dan mencoba menunjuk pelatih baru pada awal atau pertengahan Mei," ujar Chung.

Baca Juga: Kabar Philippe Troussier Usai Didepak dari Posisi Pelatih Vietnam Gara-gara Timnas Indonesia

Tidak diketahui satu pun dari 11 kandidat pelatih korea Selatan itu.

Melansir dari Yonhap News, Chung mengakui bahwa pelatih interim saat ini Hwang Sun-hong mungkin memiliki kesempatan.

Lebih lanjut ia mengatakan akan mengadakan wawancara online dengan tujuh kandidat asing.

Sementara itu, KFA akan bertemu empat kandidat asal Korea Selatan setelah wawancara kandidat asing selesai.

"Kami hanya mempunyai lebih banyak informasi mengenai kandidat Korea Selatan dibandingkan kandidat asing,” kata Chung.

"Secara logistik sulit bagi saya untuk bepergian ke luar negeri untuk bertemu ketujuh kandidat tersebut.

Baca Juga: Kepada Media Korea, Shin Tae-yong Bocorkan Peran Dua Anaknya Untuk Membantu Perubahan di Timnas Indonesia

"Kami akan melakukan wawancara online sekarang, dan setelah kami mempersempit daftarnya, saya akan memiliki kesempatan untuk mewawancarai kandidat secara langsung," ujarnya.

Chung menjelaskan akan mencari pelatih yang paling cocok, yakni yakin dengan filosofinya dan untuk pelatih asing ia mencari yang bisa beradaptasi dengan budaya sepak bola Korea.

"Kami akan mencoba berbagi visi KFA mengenai teknik dan filosofi dengan para kandidat, dan kami akan merekrut orang yang menurut kami paling cocok," kata Chung.

"Kami akan mempertimbangkan seberapa besar keyakinan kandidat terhadap filosofinya sendiri. Dengan kandidat asing, kami akan melihat seberapa baik pelatih baru dapat menyesuaikan diri dengan budaya sepak bola Korea," ujarnya.

Tidak diketahui apakah dalam empat kandidat ada nama pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong atau tidak.

Akan tetapi, Chung mengatakan kandidat asal Korea Selatan termasuk pelatih yang saat ini bekerja di K-League.

"Saya pikir melatih tim nasional adalah cara untuk mengabdi pada sepak bola Korea, dan ini adalah posisi terhormat bagi para pelatih," kata Chung.

"Ketika seorang pelatih meninggalkan sebuah klub di tengah musim, itu jelas akan menjadi situasi yang sulit bagi tim tersebut.

"Namun kami akan memastikan untuk menjalin komunikasi yang erat dengan klub jika hal itu terjadi, dan kami akan berusaha untuk menjadi lebih baik, menghormati pendukung klub," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Yonhapnews.co.kr
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136