"Aice sangat memahami hal ini, dan dengan senang hati turut serta dalam mendukung acara dan inisiatif olahraga seperti Festival Senengminton 2024."
"Dukungan ini sejalan dengan komitmen kami untuk menciptakan kebahagiaan melalui produk yang kami hadirkan, serta memberikan kontribusi positif bagi masyarakat," kata Sylvana Zhong.
Bulu tangkis menjadi salah satu cabang olahraga yang telah membawa banyak prestasi dan berhasil mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional.
Tercatat di sepanjang tahun 2023 tim nasional bulu tangkis Indonesia berhasil membawa beberapa penghargaan bergengsi antara lain Indonesia Masters, Hong Kong Open, French Open.
Selain itu, Indonesia berhasil menyabet gelar juara umum di ajang SEA Games 2023 di Kamboja.
Baca Juga: Dipecat Pasca Duel Lawan Timnas Indonesia, Eks Pelatih Vietnam Buka-bukaan
Ketua Umum Pengkab PBSI Kudus, Yuni Kartika, menjelaskan bahwa kegiatan Senengminton 2024 ini menjadi salah satu inisiatif yang dilakukan untuk mendukung hadirnya talenta-talenta muda bulu tangkis Indonesia.
Inisiasi kegiatan ini dimulai sejak Juni tahun lalu dengan menggelar sesi coaching clinic bagi para guru SD.
Tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk membuka ekstrakurikuler bulu tangkis di sekolah-sekolah dan mengenalkan olahraga ini kepada siswa SD.
"Kudus adalah salah satu kota yang melahirkan banyak pahlawan bulu tangkis."
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar