"Mereka benar-benar gila sepakbola. 270 juta orang tinggal di sana, benar-benar negara yang super besar,” ujar Verdonk sambil tertawa.
Dalam kesempatan tersebut, Verdonk pun mengungkapkan alasannya membulatkan hatinya untuk membela Timnas Indonesia.
Verdonk memiliki darah Indonesai langsung dari sang ayah.
Verdonk pun ingin merasakan atmosfer membela tim nasional.
Sebelumnya, Verdonk memiliki karier yang luar biasa di kelompok usia muda.
Calvin Verdonk pernah memperkuat Timnas Belanda di level U-15 sampai U-21.
Baca Juga: Claudia Scheunemann Kesampingkan Target Pribadi bersama Timnas U-17 Putri Indonesia
Namun, peruntungannya tidak berlanjut hingga level senior.
Sampai saat ini, Calvin Verdonk pun belum mendapatkan panggilan membela Timnas Belanda senior.
Hal ini membuat Verdonk memilih realistis untuk membela Timnas Indonesia.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Voetbal Primeur, Voetbal International |
Komentar