Sebelum nirgol pekan ini, sebelumnya para penggawa Bologna juga gagal mencetak gol saat bersua Frosinone pekan lalu dan harus puas mengakhiri pertandingan dengan skor imbang 0-0.
Hanya mampu meraih dua poin dari kemungkinan enam dalam dua laga terakhir membuat Bologna tak kuasa untuk mendekat bahkan menyalip posisi Juventus yang masih berada di peringkat ketiga klasemen sementara.
Posisi Bologna bahkan semakin rawan untuk didekati AS Roma yang mengintai di peringkat kelima.
Jika tim asal ibu kota mampu mengalahkan Udinese pada laga hari Minggu (14/4/2024), maka selisih poin antara AS Roma dengan Bologna hanya tersisa satu poin.
Para penghuni Renato Dall'Ara bahkan bisa terlempar dari empat besar pekan depan.
Pasalnya, Bologna akan menghadapi laga tandang sulit yakni menghadapi AS Roma di Olimpico.
Jika mengalami kekalahan pekan depan maka posisi Bologna akan disalip oleh AS Roma di akhir giornata ke-33.
Thiago Motta harus segera menemukan masalah yang saat ini sedang menghantui timnya.
Ketajaman duet Riccardo Orsolini dan Joshua Zirkee yang masing-masing sudah mengemas 10 gol sejauh ini di Serie A musim 2023-2024 harus segera ditemukan lagi.
Mimpi Bologna untuk bisa bermain di Liga Champions musim depan bisa bubar jika terus mengalami inkonsistensi permainan jelang akhir musim.
Tak hanya AS Roma yang membuntuti mereka, Atalanta pun yang saat ini berada di peringkat keenam juga terus menilik celah untuk merangsek ke empat besar.
Oleh karenanya, Bologna harus segera bangkit termasuk mengalahkan AS Roma pekan depan meskipun dalam laga tandang.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar