"Indonesia melawan wasit," tulis Shayne Pattynama dalam instagram storiesnya.
Setidaknya ada lima kerugian yang dirasakan timnas U-23 Indonesia dari kepemimpinan wasit berlisensi FIFA itu.
Kerugian pertama terlihat saat Nasrullo Kabirov memberikan hadiah penalti kepada Qatar usai melihat VAR.
Penalti itu terjadi ketika adanya dorongan fisik antara kapten timnas U-23 Indonesia Rizky Ridho dengan striker Qatar Mahdi Salem di penghujung babak pertama.
Semula Nasrullo Kabirov meniup peluit pertanda pelanggaran dari Mahdi Salem kepada Rizky Ridho.
Baca Juga: Klasemen Grup A Piala Asia U-23 2024 - Qatar ke Puncak Usai Kalahkan Timnas U-23 Indonesia
Tidak berselang lama, Nasrullo Kabirov langsung mendapatkan arahan dari wasit VAR untuk melihat tayangan ulang.
Setelah dilihat, Nasrullo Kabirov langsung menunjuk titik putih dan memberikan penalti kepada Qatar.
Nasrullo Kabirov juga memberikan kartu kuning kepada Rizky Ridho yang dinilai melakukan sikutan kepada Mahdi Salem.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar