Striker Persis Solo itu pun terpaksa harus absen dalam dua pertandingan timnas U-23 Indonesia melawan Australia dan Yordania.
Adapun timnas U-23 Indonesia merasakan kekalahan 0-2 dari Qatar pada laga perdana Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Senin (15/4/2024).
Kekalahan itu menjadi cambukan bagi timnas U-23 Indonesia untuk tampil baik melawan Australia.
Apalagi timnas U-23 Indonesia kedatangan kekuatan baru jelang melawan Australia.
Timnas U-23 Indonesia sudah bisa diperkuat Justin Hubner.
Baca Juga: Pelatih Persis Nilai Persija Diuntungkan karena Hanya Punya 15 Pemain, Kok Bisa?
Justin Hubner baru saja dilepas oleh Cerezo Osaka untuk bergabung bersama timnas U-23 Indonesia.
Pemain keturunan itu kabarnya tiba di Qatar pada 17 April 2024.
Justin Hubner mempunyai waktu satu hari untuk berlatih bersama sebelum menjalani pertandingan melawan Australia.
Adapun Australia juga tidak akan tinggal diam begitu saja.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar