Xavi tampak menendang properti Liga Champions yang berada di depan wasit keempat pertandingan tersebut.
Derita Barcelona belum berhenti di situ saja karena pada menit ke-59 PSG mendapatkan hadiah penalti.
Wasit Istvan Kovacs menunjuk titik putih usai Joao Cancelo melakukan pelanggaran keras kepada Ousmane Dembele di dalam kotak terlarang.
Baca Juga: Liga Champions - Barcelona Boleh Senang Sekarang, Leg Kedua PSG yang bakal Menang
Kylian Mbappe maju sebagai eksekutor dan berhasil menjalankan tugasnya dengan baik lewat tendangan keras ke pojok kanan atas gawang Ter Stegen.
Kini, Les Parisiens berbalik unggul agregat 5-4 atas Blaugrana dan semakin dekat dengan babak semifinal.
⏱️ 60' - KYLIAN MBAPPÉ SCORES FROM THE SPOT!!! ⚽️????#FCBPSG 1️⃣-3️⃣ | #UCL pic.twitter.com/DaQnVfjpvC
— Paris Saint-Germain (@PSG_English) April 16, 2024
Meski sedang dalam kondisi kekurangan jumlah pemain, Barcelona tidak segan untuk bermain menyerang dengan mengandalkan serangan balik.
Di sisi lain, PSG juga terus menyerang meskipun barisan pertahanan tuan rumah bermain sangat solid setelah kebobolan tiga gol.
Hasilnya, gawang Barcelona pun harus kebobolan lagi pada menit ke-89 lewat skema serangan balik cepat yang dilancarkan oleh PSG.
Ter Stegen sebenarnya sempat melakukan penyelamatan apik dengan menggagalkan dua peluang sekaligus dari Kylian Mbappe dan Marco Asensio.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar