Pada pertandingan pertama Grup A, Australia bermain imbang melawan Yordania dengan skor 0-0.
Sementara itu, timnas U-23 Indonesia mengalami kekalahan dari tuan rumah Qatar pada pertandingan pertama dengan skor 2-0.
Pelatih timnas U-23 Indonesia Shin Tae-yong menekankan kepada pemain untuk terus percaya diri.
"Kami punya beberapa peluang, tapi sayang sekali kami tidak bisa menyelesaikannya,” kata Shin.
"Saya akan memberi tahu para pemain saya bahwa mereka melakukan pekerjaan dengan baik di lapangan hari ini, dan kami tidak boleh kehilangan kepercayaan diri.
"Saya sudah mengatakan kepada mereka bahwa mereka telah melakukan apa yang mereka bisa hari ini, dan kami memerlukan pemulihan yang baik untuk bangkit kembali," ujar Shin Tae-yong dilansir dari laman AFC.
Pelatih asal Korea Selatan itu bertekad untuk tidak menyerah.
"Sepak bola Indonesia semakin maju.
"Kami tidak menyerah bahkan ketika kami dikalahkan oleh satu atau dua orang," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar