"Terima kasih karena ini pertanyaan pertama tentang El Clasico," ujar sang nakhoda seperti dikutip BolaSport.com dari Mundi Deportivo.
"Kami sangat dekat (menuju gelar juara) ketika kami akan bermain melawan tim yang sangat kompetitif."
"Mereka bermain begitu bagus. El Clasico yang biasa, seimbang, kompetitif, adalah kesempatan untuk memenangkan liga," ucap Ancelotti.
Madrid menyambut El Clasico dalam kondisi memimpin klasemen LaLiga.
Mereka memiliki 78 poin usai melakoni 31 pertandingan.
Adapun Barcelona membuntuti dari tangga kedua dengan modal 70 angka.
Keduanya melaju kencang meninggalkan Girona selaku penghuni posisi ketiga (65 poin).
Berbeda dengan Madrid yang sedang pede, mental skuad Barcelona justru ambruk akibat kekalahan dari Paris Saint-Germain di Liga Champions.
Raksasa Catalunya dipermak 1-4 oleh Les Parisiens dalam leg kedua perempat final.
Hasil menyakitkan tersebut membuat Barcelona tersingkir lewat agregat 4-6.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Mundodeportivo.com |
Komentar