Mengawal Ernando, ada tiga bek yang akan bertugas.
Pemain yang dimaksud adalah trio Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, Justin Hubner.
Shin Tae-yong langsung mengandalkan Hubner yang baru tiba pada laga sebelumnya.
Fajar Fathurrahman dan Pratama Arhan akan mengisi sektor bek kanan dan kiri.
Fajar kali ini turun sejak menit pertama setelah dua laga sebelumnya berada di bangku cadangan dan baru bermain saat melawan Australia di babak kedua.
Baca Juga: Legenda Vietnam Berikan Sindiran Pedas Usai Timnas U-23 Indonesia Menang Atas Australia
Bertugas sebagai gelandang bertahan ad duet Nathan Tjoe-A-On dan Ivar Jenner.
Pasca larangan bertanding karena kartu merah, Ivar akhirnya turun sebagai andalan di lini tengah.
Menuju ke depan ada tiga pemain yakni Witan Sulaeman, Rafael Struick dan Marselino Ferdinan.
Witan dan Marselino akan menjadi winger yang bertugas membantu Struick memecah pertahanan Yordania.
Susunan pemain timnas U-23 Yordania vs timnas U-23 Indonesia:
Timnas U-23 Yordania (3-4-3): 21-Ernando Ari; 5-Rizky Ridho, 3-Muhammad Ferarri, 10-Justin Hubner; 14-Fajar Fathurrahman, 6-Ivar Jenner, 23-Nathan Tjoe-A-On, 12-Pratama Arhan; 8-Witan Sulaeman, 11-Rafael Struick, 7-Marselino Ferdinan.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar