Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Naluri Marc Marquez Menyala, Yakin Nasibnya Takkan Terlunta-lunta Usai MotoGP 2024

By Agung Kurniawan - Minggu, 21 April 2024 | 22:20 WIB
dari depan; Marc Marquez (Gresini Racing), Pedro Acosta (Red Bull GasGas Tech3), dan Jorge Martin (Prima Pramac Racing) beradu kecepatan pada sprint MotoGP Americas 2024
MOTOGP.COM
dari depan; Marc Marquez (Gresini Racing), Pedro Acosta (Red Bull GasGas Tech3), dan Jorge Martin (Prima Pramac Racing) beradu kecepatan pada sprint MotoGP Americas 2024

BOLASPORT.COM - Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez, mulai berbicara soal masa depan dan tim mana yang akan dia bela usai MotoGP 2024.

MotoGP 2024 baru menuntaskan tiga balapan tetapi Marc Marquez sudah menumpahkan kegusarannya terkait masa depan yang akan dia ambil.

Pembalap berjuluk Baby Alien itu sebelumnya telah meninggalkan Repsol Honda dengan kontrak yang masih tersisa satu musim.

Dengan kesulitan dan krisis yang sedang mendera pabrikan asal Jepang tersebut, Marquez memilih Gresini Racing sebagai pelabuhan barunya.

Meski menggeber motor Ducati Desmosedici GP23 yang merupakan versi musim lalu, rider Spanyol itu perlahan bangkit pada MotoGP 2024.

Dari tiga seri yang sudah dijalani, Marquez perlahan-lahan menunjukkan konsistensinya bersaing di barisan depan dengan para rival.

Akan tetapi dari dua balapan terakhir, peraih delapan gelar juara dunia itu gagal mendulang poin dalam sesi balapan utama karena crash.

Adapun untuk sesi sprint atau balapan mini, Marquez mengalami nasib yang berbeda di mana dia mendapatkan podium di dua seri terakhir.

Penampilan kompetitif dengan hasil baik tentunya membawa dampak besar bagi kelangsungan Marquez di pentas kelas utama MotoGP.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Spanyol 2024 - Hattrick Bagnaia Terancam, Menanti Kejutan Acosta yang Katanya Bisa Menang di Jerez

Pembalap Gresini, Marc Marquez, merayakan podium kedua sprint race MotoGP Americas 2024 di Circuit of The Americas (COTA), Sabtu (12/4/2024).
MIRCO LAZZARI GP
Pembalap Gresini, Marc Marquez, merayakan podium kedua sprint race MotoGP Americas 2024 di Circuit of The Americas (COTA), Sabtu (12/4/2024).

Rider berusia 31 tahun tersebut menatap bursa kepindahan pembalap dengan penuh optimisme yang tinggi jika nasibnya takkan terlunta-lunta.

Marquez sendiri memiliki kontrak berdurasi hanya satu musim saja bersama Gresini Racing atau untuk MotoGP 2024 saja.

Peluang bertahan atau dipinang tim lain yang lebih menjanjikan dimiliki pemilik nomor 93 tersebut jika dirinya tampil kompetitif.

Semakin konsisten bersaing di barisan depan, Marquez merasa akan semakin banyak pula tim-tim dan pabrikan yang berminat pada dirinya.

Baca Juga: Marc Marquez di Ambang Konflik dengan Bayinya Sendiri di MotoGP 2024

Di sisi lain, Marquez juga menyoroti tim-tim lain yang sudah menentukan amunisi utama mereka seperti Ducati hingga Yamaha.

"Saya harap pasar pembalap akan lebih bergairah, itu akan membutuhkan waktu untuk menandatangani sebuah kontrak," ucap Marquez.

"Setiap pabrikan sudah menggaet rider top, Ducati mengambil Pecco, Yamaha mengambil Quartararo, lalu Aprilia."

"Mereka akan mengambil satu dari dua ridernya dan menunggu untuk pembalap kedua," imbuhnya, dilansir BolaSport.com dari Crash.

Dengan persaingan yang ada, Marquez merasa berbeda di mana dirinya sangat 'enjoy' dengan situasinya sekarang.

Memiliki nuansa enjoy seperti ini, Marquez yakin bisa menorehkan performa dan hasil lebih baik untuk mengundang perhatian pabrikan-pabrikan.

"Bagi saya, semua pintu sedang terbuka, jika Anda cepat di lintasan, akan lebih banyak pintu yang terbuka, jadi ini target saya," ucap Marquez.

"Saya berada di posisi yang berbeda karena saya menikmatinya dan saya merasa kompetitif."

"Saya terbuka untuk mendengarkan segalanya," tuturnya menambahkan.

Baca Juga: Insting Honda Marc Marquez Mulai Hilang Seiring Kebiasaan Baru dengan Ducati

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Crash.net
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Sudah Cetak 100 Poin Lebih, Spiker Jebolan Proliga Resmi Dicoret Klub

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136