Selebrasi itu pun menjadi kontroversi karena Antony dianggap tidak menghargai lawan.
Baru-baru ini, winger Timnas Brasil itu buka suara terkait selebrasi kontroversialnya.
Alih-alih menyesal, Antony justru membenarkan tindakannya tersebut.
Dia beralasan bahwa apa yang dilakukannya adalah untuk membela harga diri Man United.
Antony menyebut pemain Coventry lebih dulu memprovokasinya dan suporter Man United sehingga dirinya bereaksi seperti itu.
"Coventry membuktikan mengapa mereka mencapai semifinal," demikian isi cuitan Antony di X (Twitter) pribadinya.
"Kami mencari tempat ini di final untuk para penggemar dan mencapainya."
"Cara fans kami diperlakukan oleh pemain mereka tidak baik."
Baca Juga: Kalau Ingin Bertahan di Man United, Erik ten Hag Bisa Tiru Cara Klub Medioker
"Saya pun panas dan bereaksi terhadap provokasi mereka untuk membela klub saya," tutupnya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Manchester Evening News, X (Twitter) |
Komentar