Kapten Timnas U-23 Korea Selatan, Byun Jun-soo menilai behwa dirinya sudah mengamati tiga pertandingan Timnas U-23 Indonesia.
Dirinya mengaku bahwa Timnas U-23 Indonesia memiliki tim yang terorganisasi dan agresif.
Pemain Gwangju FC tersebut mengaku bahwa Marselino Ferdinan dan kolega sudah terbiasa tampil dengan intensitas tinggi.
"Saya sudah melihat pertandingan mereka tiga-tiganya," ujar Byun Jun-soo pada konferensi pers sebelum pertandingan kontra Timnas U-23 Indonesia, Rabu (24/4/2024).
"Menurut saya tim mereka sangat terorganisasi dan agresif."
"Mereka punya banyak momentum dengan level tinggi, mereka tim yang bagus," lanjutnya.
Sang kapten menilai bahwa Timnas U-23 Korea Selatan sudah dalam kondisi terbaik.
Dirinya mengaku bahwa rekan setimnya datang dalam kondisi fisik kurang baik sebelum laga perdana fase grup.
Saat ini, Korea Selatan sudah siap menantang Timnas U-23 Indonesia dengan kondisi terbaik.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar