Menurut Virgil van Dijk, Si Merah jangan berharap menjuarai liga domestik jika bermain buruk seperti saat melawan Everton.
"Jika terus bermain seperti hari ini, kami tidak punya peluang untuk mempertimbangkan diri sendiri dalam perburuan gelar," ujar bek timnas Belanda itu seperti dikutip BolaSport.com dari BBC.
"Kami sangat kecewa dalam banyak hal. Setiap orang harus bercermin dan melihat penampilan sendiri dan berpikir apakah mereka telah memberikan segalanya."
"Apakah mereka benar-benar ingin memenangkan liga? Jika Anda bermain seperti ini secara keseluruhan dalam pertandingan dan tidak memenangi duel apa pun dan memberikan kesempatan kepada wasit untuk memberikan tendangan bebas, maka kami tidak memiliki peluang untuk memenangi gelar."
“Ini adalah laga sulit dan tentu saja kami harus tampil lebih baik melawan tim yang berada di dekat zona degradasi, inilah saatnya untuk fokus," tutur Van Dijk.
Lebih lanjut, Van Dijk merasa Liverpool lebih layak menang dibanding Everton.
Pasalnya, The Reds unggul dari segala aspek.
Tim besutan Juergen Klopp memegang penguasaan bola sebesar 76 persen.
Mereka juga tampil lebih ofensif dengan menebar 23 tembakan selama 90 menit permainan.
Adapun kubu lawan mengukir 16 shot.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BBC |
Komentar