Kedua tim sebelumnya bermain imbang 2-2 pada waktu normal dan ekstra time.
"Ya kemungkinan nanti kami akan ke sana," kata asisten pelatih timnas U-23 Indonesia, Nova Arianto, saat dihubungi BolaSport.com, Jumat (26/4/2024).
Lebih lanjut Nova Arianto mengatakan bahwa tim pelatih timnas U-23 Indonesia tidak mau memilih lawan.
Menurutnya, kedua tim tersebut mempunyai kualitas yang hampir sama.
Arab Saudi melaju ke babak delapan besar Piala Asia U-23 2024 dengan status runner up Grup C.
Baca Juga: Ernando Ari Ungkap Resep Timnas U-23 Indonesia di Drama Adu Penalti Kontra Korea Selatan
Mereka mendapatkan enam poin hasil mengalahkan Thailand dan Tajikistan serta kalah dari Irak.
Adapun Uzbekistan melaju ke babak perempat final Piala Asia U-23 2024 dengan status juara Grup D.
Uzbekistan mendapatkan sembilan poin sempurna usai mengalahkan Kuwait, Malaysia, dan Vietnam.
Meski begitu, tampaknya tim pelatih timnas U-23 Indonesia akan lebih fokus mengamati permainan Uzbekistan.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar