BOLASPORT.COM - Indonesia akan bersaing merebut gelar juara dengan China pada final Thomas Cup 2024 di Hi-Tech Zone Sports Centre, Chengdu, China, Minggu (5/5/2024), mulai pukul 17.00 WIB.
Indonesia meraih tiket final setelah menundukkan Taiwan 3-0, sementara China melaju ke partai puncak seusai menaklukkan Malaysia, 3-1.
Dengan skuad tim yang berbeda, kedua negara akan saling berhadapan untuk ke-14 kalinya dalam penyelenggaraan Thomas Cup.
Berdasarkan rekor pertemuan, China unggul dengan tujuh kali menang, sedangkan Indonesia memenangi enam laga
Pertemuan terakhir antara kedua negara terjadi pada perempat final Thomas Cup 2022. Indonesia melakukan sapu bersih dengan menang 3-0 dan selanjutnya bersua Jepang pada semifinal.
Namun, terakhir kali kedua negara bertemu pada partai final Thomas Cup 2020 yang saat itu digelar di Aarhus, Denmark pada Oktober 2021.
Saat itu, Indonesia mengandaskan China, 3-0 pada partai puncak dan mengakhiri 19 tahun penantian merebut trofi Thomas Cup.
Namun, baru merebut trofi Thomas Cup selama 6 bulan, Indonesia harus merelakan trofi diambil India pada 2022 setelah kalah 0-3 dari India.
Indonesia tercatat menjadi negara yang paling banyak menyandang titel juara Thomas Cup sebanyak 14 kali serta 6 runner-up, disusul China dengan 10 gelar.
Indonesia meraih Thomas Cup pada 1958, 1961, 1964, 1970, 1973, 1976, 1979, 1984, 1994, 1996, 1998, 2000, 2002, serta 2020.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournamentsoftware.com, PBSI.id |
Komentar