Baca Juga: Mulai Cetak Banyak Sejarah, Erick Thohir Klaim Timnas Indonesia Memasuki Generasi Emas
Pada duel semifinal Piala Asia U-23 lalu, Garuda Muda harus menyerang dengan skor 1-2 dari Irak.
Laga yang dilaksanakan pada 2 Mei lalu memastikan Irak mendapatkan tiket otomatis terakhir lewat jalur Piala Asia.
Kemudian, Indonesia harus melanjutkan pertarungan melawan Guinea di play-off.
Baca Juga: PSIS Resmi Melepas, Alfeandra Dewangga Berangkat ke Paris Sore Ini Susul Timnas U-23 Indonesia
Pemain berusia 22 tahun ini melanjutkan, dia sudah mendapatkan instruksi untuk mempersiapkan diri.
Dewangga masuk dalam daftar proyeksi Garuda Muda di babak play-off.
Hal ini cukup rasional karena Justin Hubner harus kembali ke Jepang bersama Cerezo Osaka.
Garuda Muda akhirnya harus menerbangkan Dewangga untuk tambahan amunisi karena Rizky Ridho juga absen.
"Kalau misalnya kita peringkat empat, terus kemungkinan besar play-off untuk lawan Guinea," pungkasnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Kompas TV |
Komentar