Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akun IG Guinea Diserang Ujaran Rasis Usai Timnas U-23 Indonesia Gagal Lolos Olimpiade 2024

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 10 Mei 2024 | 10:10 WIB
Momen laga timnas U-23 Indonesia vs timnas U-23 Guinea di play-off Olimpiade 2024.
PSSI
Momen laga timnas U-23 Indonesia vs timnas U-23 Guinea di play-off Olimpiade 2024.

BOLASPORT.COM - Akun resmi Instagram dari Guinea diserang ujaran bernada rasis usai Timnas U-23 Indonesia gagal lolos Olimpiade 2024.

Timnas U-23 Indonesia baru saja gagal melaju ke Olimpiade 2024.

Hal itu terjadi akibat kekalahan dari Guinea di play-off Olimpiade 2024.

Pada laga yang berlangsung di INF Clairefontaine, Prancis, Kamis (9/5/2024) malam WIB, Skuad Garuda Muda takluk 0-1.

Penalti dari Ilaix Moriba pada menit ke-29 sudah cukup untuk mengandaskan impian Indonesia berlaga di Prancis musim panas ini.

Guinea pun berhak masuk putaran grup sepak bola Olimpiade 2024.

Pemain dan staf pelatih Indonesia tentu saja bersedih dan kecewa atas kegagalan tersebut.

Baca Juga: Bellingham Diambang Sejarah Jika Real Madrid Juara Liga Champions, Bisa Sejajar Cristiano Ronaldo dan 2 Legenda

Tak terkecuali para penikmat sepak bola Tanah Air.

Hanya saja sebagian dari mereka justru mengungkapkan kekecewaan dan kekesalannya dengan cara yang tidak bijak.

Dari penelusuran BolaSport.com, terdapat temuan ungkapan kebencian bernada rasis di media sosial Guinea terutama Instagram.

Akun Instagram resmi milik Guinea diserang ujaran rasis oleh netizen Indonesia yang tidak puas akan kegagalan tim pujaannya lolos ke Olimpiade 2024.

Beberapa pihak yang tidak bertanggung jawab dengan leluasa melampiaskan kekesalannya dengan ujaran kebencian bernada rasis.

Sebagian dari mereka menggunakan emoji dan simbol seperti warna hitam dan monyet.

Ada pula yang menuliskan "nigga".

Baca Juga: Masa Depan Barcelona Tak Berbentuk, Mantan Pelatih Ikut Bikin Pusing

Akun resmi milik Guinea diserang ujaran kebencian bernada rasisme oleh netizen Indonesia setelah Timnas U-23 Indonesia gagal melaju ke Olimpiade 2024.
INSTAGRAM.COM/JOUEURS_GN/
Akun resmi milik Guinea diserang ujaran kebencian bernada rasisme oleh netizen Indonesia setelah Timnas U-23 Indonesia gagal melaju ke Olimpiade 2024.

Istilah tersebut berkonotasi negatif dalam konteks mendiskreditkan orang Afrika.

Pihak Guinea sendiri sampai menutup kolom komentar mereka di Instagram.

Tidak hanya itu, mereka juga turut merilis pernyataan resmi terkait hinaan rasisme yang diterimanya melalui Instagram dan Twitter.

"Dihadapkan dengan banjir besar penghinaan rasis dan emoji monyet dari para penggemar Indonesia, JGN harus menonaktifkan komentar di halaman Instagram-nya," tulis akun resmi Guinea.

"Rasisme menjadi semakin lazim dalam sepak bola, yang merupakan olahraga yang seharusnya menyatukan kita, dan kita tidak akan pernah berhenti melawannya!"

"TIDAK UNTUK RASISME!" bunyi pernyataan Guinea.

Hal ini tentu saja sangat amat disayangkan mengingat apa yang terjadi di lapangan justru merembet di luar lapangan.

Baca Juga: Bayer Leverkusen Kelewat Ganas, Rekor 59 Tahun Dilibas

Bahkan hal itu sejatinya tidak perlu terjadi dan dilakukan.

Tindakan rasisme yang ditujukan ke para pemain Guinea tersebut telah mencederai sportivitas dan tidak menghargai martabat manusia.

Netizen Indonesia perlu bersikap lebih dewasa dalam menyampaikan kritik dan bijak dalam berujar di media sosial.

Sepak bola yang semestinya menjadi pemersatu bangsa justru menjadi alat untuk memecah belah dan merendahkan harkat dan martabat manusia.

Sebagai warga negara Indonesia yang baik semestinya kita tetap menghargai dan menerima kekalahan dengan lapang dada dari yang dialami Timnas U-23 Indonesia.

Bukan melampiaskan kekesalan dan amarah dengan berujar kebencian di media sosial.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Instagram, Twitter.com/Joueurs_GN
REKOMENDASI HARI INI

Pelatih Baru Persis Solo Ong Kim Swee Sebut Suporter Indonesia Lebih Fanatik daripada Malaysia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136