Shin sendiri yang kemudian menargetkan Marselino Ferdinan dan kawan-kawan bisa menembus semifinal Piala Asia U-23 2024.
Garuda Muda tampil di semifinal tetapi mereka gagal mengamankan posisi 3 besar sehingga harus menjalani laga play-off kualifikasi Olimpiade 2024.
Pertandingan ini dilakukan seusai Timnas U-23 Indonesia hanya finis di posisi 4 besar Piala Asia U-23 2024.
Untuk itu, pertandingan melawan Guinea menjadi kesempatan terakhir apabila Garuda Muda ingin lolos ke Olimpiade 2024.
Namun, dalam kesempatan terakhir ini, Timnas U-23 Indonesia menemui kegagalan.
Dengan kegagalan ini, tak sedikit pemain yang akhirnya buka suara.
Ada yang mengungkapkan rasa kecewanya tetapi ada juga yang bersemangat untuk bisa lebih baik lagi ke depannya.
Beberapa pemain memberikan komentar yang panjang seusai Tim Merah Putih gagal.
Hal itu berbeda dengan Marselino Ferdinan, yang justru hanya berkomentar singkat, padat, dan jelas terkait kegagalan Tim Merah Putih.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : |
Komentar