Juru taktik asal Brasil itu melihat para pemainnya sudah mempunyai semangat dalam latihan.
"Para pemain sangat fokus di latihan."
"Besok kami akan melawan Persib yang merupakan tim bagus dan kuat."
"Kami sangat siap untuk melawan mereka," kata Teco sapaan akrabnya.
Teco juga sedih pertandingan tersebut digelar tanpa penonton.
Sebab, ia melihat ini merupakan pertandingan semifinal, dimana suporter Bali United udah sangat menunggu lama.
"Ketika kami tidak bisa bermain di Stadion Kapten I Wayan Dipta ya pasti tim rugi."
"Ini tidak bagus karena kami sekarang bermain di semifinal," kata Teco.
Ia juga mengatakan ini menjadi sebuah kerugian bagi manajemen Bali United yang tidak mendapatkan pemasukan dari penjualan tiket.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar