Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Championship Series Liga 1 - Prediksi Susunan Pemain Bali United Vs Persib Bandung

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 14 Mei 2024 | 05:30 WIB
Suasana pertandingan Bali United vs Persib Bandung pada lanjutan pekan ke-23 Liga 1 2023/2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (18/12/2023) malam WIB
BALI UNITED
Suasana pertandingan Bali United vs Persib Bandung pada lanjutan pekan ke-23 Liga 1 2023/2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (18/12/2023) malam WIB

BOLASPORT.COM - Bali United akan menjamu Persib Bandung pada leg pertama semifinal Championship Series Liga 1 2023/2024 di Bali United Training Center, Gianyar, Bali, Selasa (14/5/2024).

Kedua tim diprediksi akan menurunkan skuad terbaiknya dalam pertandingan yang akan kick off pukul 19.00 WIB.

Pertandingan Bali United Vs Persib seharusnya digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Sayangnya, tim berjulukkan Serdadu Tridatu itu tidak bisa menggunakan kandangnya karena sedang dipakai untuk Piala Asia Wanita U-17 2024.

Adapun Piala Asia Wanita U-17 2024 digelar dari 6-19 Mei 2024.

Walhasil, Bali United harus memindahkan venue tersebut ke Bali United Traing Center.

Dengan begitu, pertandingan tersebut digelar tanpa penonton.

Baca Juga: Jadwal Semifinal Piala Asia Wanita U-17 2024 - Jepang Hadapi Korea Selatan, China Lawan Korea Utara

Tentu saja ini menjadi sebuah kerugian bagi Bali United.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, mengatakan bahwa persiapan anak-anak asuhnya untuk melawan Persib sudah sangat bagus.

Juru taktik asal Brasil itu melihat para pemainnya sudah mempunyai semangat dalam latihan.

"Para pemain sangat fokus di latihan."

"Besok kami akan melawan Persib yang merupakan tim bagus dan kuat."

"Kami sangat siap untuk melawan mereka," kata Teco sapaan akrabnya.

Teco juga sedih pertandingan tersebut digelar tanpa penonton.

Baca Juga: Media China Soroti Jonatan Christie, Dianggap Ancaman Besar Shi Yu Qi dan Li Shi Feng dalam Perebutan Emas Olimpiade Paris 2024

Sebab, ia melihat ini merupakan pertandingan semifinal, dimana suporter Bali United udah sangat menunggu lama.

"Ketika kami tidak bisa bermain di Stadion Kapten I Wayan Dipta ya pasti tim rugi."

"Ini tidak bagus karena kami sekarang bermain di semifinal," kata Teco.

Ia juga mengatakan ini menjadi sebuah kerugian bagi manajemen Bali United yang tidak mendapatkan pemasukan dari penjualan tiket.

Teco pun yakin jika laga ini digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, maka manajemen Bali United akan mendapatkan pemasukan dari penjualan tiket, merchandise, dan cafe.

"Mungkin tanpa suporter sepak bola tidak bagus tapi kami harus terima keputusan itu."

"Saya sebagai pelatih dan pemain tidak bisa apa-apa karena harus menerima keputusan ini," kata mantan pelatih Persija Jakarta itu.

Baca Juga: Championship Series Liga 1 - Pelatih Persib Akui Buta Kondisi Lapangan, Markas Bali United Diselimuti Angin

Sementara itu, pelatih Persib, Bojan Hodak, mengatakan bahwa sulit bagi dirinya untuk menemukan 11 pemain terbaik dalam pertandingan nanti.

Sebab, ini merupakan pertandingan semifinal yang harus dimenangkan oleh Persib.

Bojan Hodak juga memastikan bahwa salah satu pemainnya absen dalam laga melawan Bali United yakni Edo Febriansyah.

Edo absen karena harus menemani istrinya yang baru saja melahirkan dan tidak dibawa ke Pulau Dewata.

"Ini akan menjadi pertandingan yang sulit karena saya tahu Persib mempunyai hasil buruk jika bertemu Bali United di masa lalu."

"Akan tetapi bagi saya, ini adalah hal yang positif untuk kami bisa memenangkan pertandingan besok," ucap Bojan Hodak.

Baca Juga: Cerita di Balik Menangisnya Shin Tae-yong, Hingga Dapat Pelukan Erat Seluruh Pemain Timnas U-23 Indonesia di Ruang Ganti

Berikut Prediksi Susunan Pemain Bali United Vs Persib Bandung

Bali United

Formasi: 4-3-3

Adilson Maringga; Ardi Idrus, Elias Dollah, Jajang Mulyana, Ricky Fajrin; Luthfi Kamal, Mohammed Rashid, Eber Bessa; Privat Mbarga, Irfan Jaya, Ilija Spasojevic

Pelatih: Stefano Cugurra

Persib Bandung

Formasi: 4-2-3-1

Kevin Mendoza; Rezaldi Hehanussa, Nick Kuipers, Alberto Rodriguez, Henhen Herdiana; Marc Klok, Dedi Kusnandar; Ciro Alves, Stefano Beltrame, Febri Hariyadi; David da Silva

Pelatih: Bojan Hodak

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Kabar Pemain Abroad - 2 Pilar Timnas Indonesia Pulih dari Cedera, Bawa Timnya Berjaya di Eropa

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136