Dilansir BolaSport.com dari Football Italia, Montero memang terkenal sebagai sosok paling kasar di Serie A.
⚪️⚫️???????? Paolo Montero will be Juventus interim coach until the end of the season to replace Allegri.
↪️ Juventus keep working to seal Thiago Motta deal as new head coach for next season after formal proposal already sent. pic.twitter.com/DcacQ6t1JL
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) May 17, 2024
Selama menjadi pemain, dia memiliki catatan menerima kartu merah terbanyak sepanjang sejarah Serie A.
Montero menerima 16 kartu merah dalam 266 pertandingan.
Tidak hanya itu, Montero juga sempat mendapatkan sanksi tidak boleh bermain selama 20 hari karena memukul pemain Inter Milan, Luigi Di Biagio, pada 2000.
Baca Juga: Tak Terima Massimiliano Allegri Dipecat, Fans Sebut Juventus Tak Paham Sepak Bola
Pria yang kini berusia 52 tahun tersebut memang sempat mengucapkan bahwa pertandingan di lapangan ibarat pertarungan untuk bertahan hidup.
"Sejauh yang saya ketahui, lapangan sepak bola adalah pertarungan untuk bertahan hidup," ujar Montero.
Selain memukul Gigi Di Biagio, Montero juga pernah berselisih dengan seorang fotografer di sisi lapangan saat membela Juventus pada 1996.
Pertengkaran itu bahkan sampai dibawa ke meja hijau oleh si fotografer tersebut.
Rencananya, Montero hanya akan menjadi pelatih interim hingga Juventus bisa mendapatkan tanda tangan Thiago Motta sebagai pelatih baru mereka.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar