Mereka berhasil menyetir kendali permainan sampai 10-8. Akan tetapi kesalahan kembali dilakukan pasangan Indonesia.
Pasangan China mulai menyusul dan berbalik memimpin tipis 11-10 di interval.
Rotasi Rinov/Pitha sempat mengundang decak kagum karena mereka berhasil melakukan perputaran yang apik hingga berhasil menyamakan skor 12-12.
Sayangnya lagi-lagi karena kesalahans sendiri, membuat Rinov/Pitha makin tertinggal hingga 12-17 dan kalah di gim pertama dengan skor 15-21.
Memasuki gim kedua, Rinov/Pitha sebenarnya kembali berhasil unggul dan bermain menekan.
Tetapi salah antisipasi dan eror sendiri kembali jadi momok hingga mereka berbalik ketinggalan 7-11. Beberapa kali lucky ball menaungi pukulan lawan yang susah dikembalikan Rinov/Pitha.
Beberapa kali mereka melakukan kesalahan yang membuat lawan mendapat angka dengan mudah.
Sempat berusaha mendekatkan jarak sampai 11-15, Rinov/Pitha akhirnya harus merelakan tiket final kepada Guo/Chen setelah kalah 14-21.
Dengan hasil ini, maka wakil ganda campuran Indonesia dipastikan habis di turnamen ini.
Baca Juga: Tiket Olimpiade Direnggut Teman Sendiri, Tunggal Putri Denmark Frustrasi, Asosiasi Beri Penjelasan
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar