Los Blancos dikabarkan ingin sang pemain berlaga di Euro 2024 dengan status sebagai pemain mereka.
Situasi ini sempat membuat timnas Prancis mengkhawatirkan kondisi Mbappe yang bisa terdistraksi.
Apalagi, ia masih harus menandatangani sejumlah dokumen sebelum pengumuman resmi.
Status Mbappe sebagai kapten timnas Prancis menuntutnya untuk berkonsentrasi penuh.
Selagi Real Madrid mengusahakan tahap final transfer Mbappe, sang pemain justru sudah mulai mengenal kebiasaan klub barunya.
Dilansir BolaSport.com dari Relevo, Mbappe sudah menjalin komunikasi dengan Vinicius Junior dan pemain Real Madrid yang lain.
Baca Juga: Tak Cuma Joan Laporta, 5 Pemain Barcelona Ikut Dibuat Jengkel Xavi
Hal tersebut dilakukan sang pemain untuk lebih mengenal kondisi Madrid sebelum akhirnya pindah.
Mbappe sudah membeli rumah di Madrid, tetapi ia ingin lebih tahu mengenai kondisi kota yang asli.
Perpindahan ke klub baru tentu menuntut proses adaptasi dan Mbappe ingin melakukannya secara cepat.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | relevo.com |
Komentar