Musim ini, Leverkusen menjelma menjadi tim yang sangat tangguh.
Di bawah komando Xabi Alonso, mereka tidak terkalahkan dalam 51 penampilan di lintas kompetisi.
Leverkusen juga menjadi juara Bundesliga dengan status invincible setelah unbeaten dalam satu musim kompetisi tersebut.
Rinciannya mereka meraih 28 kemenangan dan 6 kali imbang, serta mencetak 89 gol dan cuma kemasukan 24 kali.
Leverkusen juga kini berada di ambang sejarah untuk menjadi tim pertama yang mampu melakukan invincible treble alias meraih tiga gelar tanpa terkalahkan.
Baca Juga: Tak Ada Nama Rashford dan Sancho di Timnas Inggris, Southgate Punya 12 Pemain Depan untuk EURO 2024
Mereka hanya berjarak dua laga untuk mewujudkannya di mana mengalahkan Atalanta di final Liga Europa adalah salah satu syaratnya.
Meski kiprah kedua tim cukup jomplang, Gasperini tetap yakin bakal membawa Atalanta juara.
Soalnya, pelatih berusia 66 tahun itu menilai apa pun bisa terjadi di laga final.
"Kami percaya bahwa kami telah mempersiapkan segala sesuatu yang harus kami persiapkan, jadi kami hanya bersemangat untuk bermain," kata Gasperini seperti dikutip BolaSport.com dari Reuters.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Reuters |
Komentar