"Tentu saja. Akhirnya kami mencapai apa yang ingin kami capai setelah musim yang panjang. Kami berjuang setiap minggu untuk momen ini," ucap Nick Kuipers.
"Jadi saya pikir sekarang kita harus menunjukkannya, apa yang sebenarnya sudah kami tunjukkan sepanjang musim."
"Semua orang percaya diri untuk pertandingan ini," kata pemain asal Belanda itu.
Dia berharap suporter yang memenuhi Stadion Si Jalak Harupat akan menjadi energi positif untuk skuad Maung Bandung.
"Stadion kembali penuh. Jadi itu akan banyak membantu kami seperti pekan lalu saat melawan Bali (United)," ujar Nick Kuipers.
"Jadi ya, saya sangat menantikan untuk bermain game besok," tutur Kuipers.
Kuipers menambahkan, laga melawan Madura United diperkirakan bakal berjalan ketat.
"Dan soal Madura mereka tim yang sangat bagus," kata pemain berusia 31 tahun itu.
"Saya pikir mereka juga menunjukkan bahwa mereka punya banyak kualitas."
"Jadi kami harus bersiap lebih baik dari sebelumnya karena ini adalah final dan pertandingan yang spesial," ujarnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar