Meski demikian, Inter Miami yang lebih dulu unggul atas Vancouver di babak pertama.
Pada menit ke-38, Robert Taylor melakukan aksi individu ciamik dari sisi kanan pertahanan tuan rumah.
Taylor kemudian melepaskan tendangan placing kaki kanan dari dalam kotak penalti dengan sangat cantik.
Lesakan winger asal Finlandia itu pun tidak mampu diantisipasi dengan baik oleh kiper Vancouver, Yohei Takoka.
What a strike from Robert Taylor to put us ahead!???? ???????? pic.twitter.com/QTj6cDnqcg
— Inter Miami CF (@InterMiamiCF) May 26, 2024
Inter Miami pun berhasil unggul 1-0 atas Vancouver di babak pertama.
Baca Juga: Bawa Al Ain Juara Liga Champions Asia, Senior Lionel Messi Selamatkan Diri
The Herons baru bisa menambah jumlah gol mereka pada babak kedua, tepatnya pada menit ke-54.
Kali ini, kerja sama apik antara Robert Taylor dan Leonardo Campana sukses berbuah gol kedua bagi tim tamu.
Umpan silang cantik dari Taylor disudahi dengan tap in efektif oleh Campana dan membawa Inter Miami unggul 2-0.
HE DOES IT AGAINN ????????
Campana with the finish to make it 2️⃣ Vamos Miami! pic.twitter.com/i1NscN1DPP
— Inter Miami CF (@InterMiamiCF) May 26, 2024
Saat sudah unggul dua gol, petaka justru datang kepada anak-anak asuh Gerardo Martino pada menit ke-68.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | mlssoccer.com |
Komentar