"Saya yakin Coach Shin juga pasti melihat apa yang ditunjukkan di kompetisi domestik ini," kata Fachruddin Aryanto, Sabtu (25/5).
Pemain berusia 35 tahun ini menilai bahwa pemanggilan pemain oleh Shin saat ini cukup obyektif.
Pelatih asal Korea Selatan tersebut tidak memikirkan apakah pemain pilihannya berada di Championship Series atau tidak.
Namun, Fachruddin yakin akan ada kesempatan bagi semua pemain untuk berada di timnas.
"Ketika pemain ini mampu menunjukkan, insyaallah tinggal tunggu waktu untuk dipanggil."
"Sepertinya tidak ada hubungannya soal pemanggilan Timnas dengan performa tim di Championship Series," pungkasnya.
Baca Juga: Tak Gentar Lawan Irak, Ragnar Oratmangoen Yakin Timnas Indonesia Sapu Bersih Kemenangan
Fachruddin sendiri jadi salah satu pemain yang cukup banyak mencatatkan caps di timnas.
Menjalani debut pada tahun 2012 lalu, dia sudah bermain dalam 54 pertandingan skuad Garuda.
Terakhir dia menjalani tugas saat pertandingan melawan Brunei Darussalam untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar