"Mereka melakukan sepak bola yang sangat efektif dan kami gagal mengantisipasi itu," kata Rakhmat.
"Jadi ya kami harus mengakui bahwa malam ini memang Persib bermain dengan sangat baik," ucapnya.
Lebih lanjut, Rakhmat memastikan Madura United tak akan menyerah begitu saja.
Dia memastikan timnya akan balas dendam dengan mengalahkan Persib di markas mereka nantinya.
Pasalnya, Madura United akan tampil sebagai tim tuan rumah di leg kedua final Championship Series Liga 1.
Walaupun demikian, dia tak bisa memungkiri bahwa laga leg kedua nantinya akan sangat berat buat mereka.
Pasalnya, Persib telah unggul 3-0 pada leg pertama.
Situasi ini membuat Madura United harus bisa mencetak banyak gol di leg kedua apabila ingin meraih gelar juara Liga 1.
"Yang jelas rasa optimistis harus ada meskipun berat mengejar ketertinggalan dari tim sekelas Persib, bukan perkara mudah," tegas Rakhmat.
"Kami harus persiapkan dengan benar-benar serius karena ini tidak ada lagi gol tandang ya."
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar