Melihat timnya gagal mengamankan podium di balapan kandang ternyata tidak membuat Valentino Rossi gusar dan galau.
Menurut penuturan Bezzecchi, peraih sembilan gelar juara dunia tersebut telah melakukan banyak hal untuk membantunya.
Diskusi dan komunikasi di paddock terus dijalankan pada saat itu untuk mengetahui apa yang harus diperbaiki menghadapi balapan.
Baca Juga: Janji Jorge Martin setelah Diasapi Enea Bastianini dengan Menyakitkan
Dengan sifat dan karisma yang dimiliki Rossi, membuat Bezzecchi tidak tertekan meski semuanya tidak berjalan dengan baik.
"Kami menghabiskan banyak waktu di garasi bersama," kata Bezzecchi, dilansir BolaSport.com dari Crash.net.
"Dia tidak memberi saya saran yang spesifik, kami melihat data, dia mencoba untuk melakukan apa yang bisa dilakukan untuk membantu saya."
"Pada dasarnya, dia adalah teman yang baik, dia bisa membuat Anda tersenyum bahkan ketika segalanya tidak berjalan baik."
"Dia sangat karismatik dan dia menularkan humor yang baik," tuturnya menambahkan.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar