Portugal menutup babak pertama dengan hadiah tendangan penalti yang dieksekusi oleh Diogo Jota.
Penyerang Liverpool tersebut menendang bola secara halus, tetapi sudah mampu menaklukkan Lukas Hradecky.
Babak kedua menjadi ajang Roberto Martinez untuk tampil lebih kuat.
Ia menurunkan sejumlah pemain bintang untuk menjaga keunggulan dari babak pertama.
Joao Cancelo menjadi pemain paling bersinar pada awal babak kedua lewat peluang yang ia dapatkan.
Namun, dua usaha Joao Cancelo tersebut masih bisa diselamatkan dan melebar dari sasaran.
Baca Juga: Gabung Real Madrid, Kylian Mbappe Bisa Setara Ronaldo dan Messi
Portugal baru bisa menambah gol lewat Bruno Fernandes pada menit ke-55.
Bruno Fernandes mengawali serangan dengan melepaskan umpan jarak jauh ke Diogo Dalot yang sudah berada di kotak penalti Finlandia.
Dalot melepaskan umpan ke Goncalo Ramos yang menjadi pemain terdekat.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Soccerway.com |
Komentar