Palestina berada dalam trek bagus untuk mewujudkannya pekan ini.
Bermodalkan 7 poin di Grup I, Mohammed Rashid dkk tinggal butuh minimal seri dengan Lebanon, Kamis besok, untuk meraih tiket putaran ketiga.
Baca Juga: Daftar Peserta Liga Champions 2024-2025: Real Madrid Juara, Raja Ukraina Ikut Gembira
"Dengan segala yang terjadi di Palestina sekarang, lolos ke Piala Dunia akan menjadi prestasi masif bagi pemain dan negara secara keseluruhan," ucap Rashid di laman FIFA.
"Itu akan menjadi hal terbaik untuk negara kami dalam hal eksistensi di sepak bola internasional," imbuh gelandang Bali United.
Ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia akan diikuti 18 negara yang disebar lagi ke dalam tiga grup berisi masing-masing 6 tim.
Dua tim teratas dari setiap grup berhak lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2026.
Adapun tim peringkat 3 dan 4 diadu kembali pada ronde keempat.
Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia (klik tautannya)
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | The-AFC.com, FIFA.com |
Komentar