Usai jeda, gap angka yang begitu lebar berupaya dipangkas oleh Kim/Jeong dengan serangan-serangan yang lebih intensif dan terarah.
Upaya tersebut sempat berbuah di mana laju perolehan angka Tan/Lai tidak sederas sebelumnya.
Di sisi lain, Tan/Lai mencoba untuk lepas dari tekanan-tekanan itu dan kembali menorehkan poin dan menjauh dari kejaran lawan.
Meski tertahan satu kali, Tan/Lai menuntaskan perlawanan Kim/Jeong dengan telak pada gim pertama perempat final Indonesia Open 2024.
Memasuki gim kedua, situasi Kim/Jeong mulai berubah meski mereka mengawali laga dengan jalan yang tidak mulus sepenuhnya.
Tertinggal dua poin dari Tan/Lai, Kim/Jeong langsung melancarkan serangan dan memaksa kedudukan kembali imbang.
Alih-alih meningkatkan intensitas serangan yang efektif, Kim/Jeong justru kehilangan momentum usai dua kali berbagi angka.
Kim/Jeong mulai tidak nyaman dengan serangan bertubi-tubi yang dilakukan Tan/Lai hingga masa interval gim kedua.
Mengawali masa interval dengan tertinggal 5-11, Kim/Jeong terus melawan dan untuk menipiskan ketertinggalannya dari Tan/Lai.
Ancaman Kim/Jeong semakin nyata tatkala mereka mampu mendekati Tan/Lai dengan selisih satu poin saja.
Tan/Lai mencoba tampil tenang dan berhasil menjauh lagi di poin-poin krusial untuk menuntaskan perlawanan Kim/Jeong di perempat final.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Bwftournamentsoftware.com |
Komentar