Respons cepat dari Lee/Yang yang langsung membalas empat poin untuk mengubah skor menjadi 4-2.
Beruntung, kesalahan dari juara German Open itu menguntungkan Sabar/Reza untuk kembali membuat skor seimbang menjadi 4-4.
Tetapi pasangan Taiwan justru mampu melesat untuk meninggalkan perolehan poin Sabar/Reza pada 9-4.
Situasi menguntungkan kembali didapat Sabar/Reza saat tiga kesalahan beruntun dilakukan lawan yang terlalu bernafsu mematikan dari depan net. Skor disamakan di 10-10.
Sayangnya, pukulan yang tak mengenai shuttlecok dari Reza membuat lawan unggul tipis pada interval.
Selepas jeda, Sabar/Reza justru kehilangan momentum saat tak mampu mencegah lawan hingga akhirnya laga harus berlanjut ke gim penentuan.
Pada gim pamungkas, pertandingan berlangsung alot di awal-awal saat kedua pasangan berbagi angka sama pada 3-3.
Sabar/Reza ketinggalan duluan dengan defisit dua poin menjadi 4-6. Namun, momen kebangkitan terjadi ketika pasangan Indonesia mampu membalikkan keadaan menjadi 7-6.
Situasi tersebut membuat permainan mereka menjadi lebih hidup hingga berhasil unggul empat angka 11-7 pada interval.
Selepas jeda, Sabar/Reza makin termotivasi hingga berhasil memperbesar keunggulan menjadi 15-10. Kemenangan hampir di depan mata saat jarak enam poin terjadi di skor 19-13.
Sabar/Reza akhirnya mencatatkan match point dengan keunggulan 20-16 setelah pukulan Lee Jhe Huei terlalu lemah.
Kemenangan besar didapat Sabar/Reza setelah smes mereka tak mampu dikembalikan dengan sempurna oleh lawan.
Sabar/Reza akhirnya menyudahi perlawanan Lee/Yang sekaligus membalas kekalahan yang mereka terima pada babak pertama Thailand Masters 2024.
Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2024 - Gagalkan China Raih Tiket Final Duluan, An Se-young Sukses Balas Dendam
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar