Sejauh ini Justin Hubner sudah mengoleksi 8 caps bersama timnas Indonesia.
"Justin, tentu kita akan mendukung dia di sini (SUGBK) lagi," kata Ferdinan.
"Saya harap dia bisa mencetak gol debut untuk timnas Indonesia," tambahnya.

Justin Hubner saat ditemui seusai duel kontra Irak pada laga kelima Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (6/6/2024).
Di sisi lain, Justin Hubner berjanji timnas Indonesia akan membidik poin penuh saat lawan Filipina.
"Target kita lawan Filipina," ujar Hubner saat ditemui BolaSport.com di mixed zone SUGBK, Kamis (6/6/2024).
"Saya pikir kita sama dengan sebelumnya."
"Jadi kita bermain seperti Indonesia, kita tidak takut siapapun."
"Seharusnya kita bisa memenangkan pertandingan ini."
"Kita akan memenangkan itu," tambahnya.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Youtube STARPRO Indonesia |